DYAN SULYS TYANINGSIH
NIM. 5213412035
STRIPPING
PENGERTIAN STRIPPING
Stripping
adalah operasi pemisahan solut dari fase cair ke fase gas, yaitu dengan
mengontakkan cairan yang berisi solut dengan pelarut gas ( stripping agent) yang tidak larut ke dalam cairan. Stripper
digunakan untuk memisahkan solut dari cairan sehingga diperoleh gas
dengan kandungan solut lebih pekat. Sebagai contoh adalah pemisahan gas
nitrogen dan hidrogen pada amoniak cair.
PERALATAN STRIPPING
Stripper
disebut juga sebagai kolom distilasi berfungsi sebagai unit operasi
untuk melakukan proses pemisahan sebuah campuran menjadi dua atau lebih
produk yang memiliki titik didih berbeda, dengan mengeluarkan komponen
yang lebih mudah menguap dari campuran.
Pada suatu stripper biasanya dilengkapi dengan suatu compressor
atau pompa vakum yang berfungsi untuk mengalirkan gas atau udara
sehingga aliran gas tersebut menyerap gas yang terdapat diliquid yang
akan dipisahkan dari aliran gasnya.
Outlet dari stripper
ini merupakan suatu liquid yang sudah mengandung sedikit atau bisa
dikatakan bebas dari gas yang akan dipisahkan, sebagai contoh bila kita
akan memisahkan oksigen dan air maka outletnya merupakan air yang
kandungan oksigen atau nilai DO nya sudah rendah atau dapat dikatakan
oksigen yang terkandung di dalam air sudah sedikit. Maka inilah salah
satu peristiwa yang dapat dikatakan sebagai pemisahan dengan menggunakan
stripper.
Dalam perhitungan ukuran stripper,
satu faktor yang sangat penting adalah nilai koefisien transfer atau
tinggi unit transfer. Sementara itu kecepatan aliran total gas dan
cairan akan ditentukan oleh proses, hal ini penting untuk menentukan
aliran yang cocok per unit area yang melalui column. Aliran gas
dibatasi dengan tidak boleh melebihi kecepatan pemisahan, dan akan ada
hasil drop jika kecepatan cairan sangat rendah. Hal ini sangat cocok
untuk menguji pengaruh kecepatan aliran gas dan cairan pada koefisien
transfer. Pada kenyataannya proses stripper juga dipengaruhi oleh beberapa variabel lain, seperti temperature, tekanan dan diffusivity.